Senin, 03 Oktober 2011

Semangat Untuk Sukses




            Kesuksesan tentu saja menjadi dambaan bagi setiap umat manusia. Tidak ada seorangpun diantara kita yang tidak ingin menjadi orang sukses, baik sukses secara material maupun non material,  keduanya adalah cita-cita yang harus tercapai.
 Dalam menggapai kesuksesannyapun setiap orang menempuh jalan yang berbeda, ada yang sekolah sampai tingkatan paling tinggi,  kerja keras banting-tulang dengan menjunjung tinggi profesionalitasnya, bahkan ada pula orang yang rela menjalankan kedua hal tersebut secara bersamaan, semua itu dilakukan demi menggapai kesuksesan.
Segala perjuangan dalam menggapai kesuksesan tentu saja tidak selalu dapat dilalui dengan mulus, semua kesulitan itu pasti pernah kita rasakan, contoh lainnya dapat kita lihat dengan mata kepala sendiri maupun dari berita yang ditayangkan ditelevisi, misalnya mengenai anak-anak dikawasan terpencil dan dalam perjalanan menuju sekolahpun harus melalui medan yang sangat berat, namun mereka mampu menjalaninya karena mereka memiliki semangan yang tinggi agar kelak cita-citanya tercapai.
Seringkali cobaan datang menghadang, menguji kesungguhan setiap orang untuk mencapai mimpinya, yaitu kesuksesan. Ada yang bisa bangkit dan bertahan menghadapi tantangan, namun tak sedikit pula orang-orang yang tidak mampu bertahan untuk menghadapi cobaannya hingga orang tersebut jatuh terpuruk kedalam kubangan keputus-asaan.
Orang-orang yang mampu bertahan dan menjalani tantangan dalam perjalanan menuju kesuksesan adalah orang-orang dengan semangat yang tinggi. Semangat yang ditanamkan dalam diri kita adalah salahsatu modal yang sangat penting untuk sukses, bagaimanapun keadaannya dan apapun tantangannya, pasti dapat kita hadapi karna kita punya semangat untuk sukses, putus asa adalah musuh yang harus ditaklukan bagi orang tangguh  yang memiliki semangat untuk mencapai kesuksesannya.
Saat kita belum bisa mancapai apa yang kita inginkan itu bukan berarti kita gagal, kebanyakan orang menyebutnya sebagai kesuksesan yang tertunda. tiak usah takut jika kita gagal karena kegagalan adalah hal yang wajar. Saat kita mempunyai target yang sederhana tentunya tingkat kegagalan itu kecil, semakin besar hal yang ingin dicapai maka ancaman gagalpun akan lebih tinggi dan frekuensinya lebih banyak. 
walaupun gagal itu wajar, kita harus mampu memperhitungkan akan berapa kali kiita gagal dan bagaimana penyebab gagal sebelumnya itu tidak terjadi lagi. Berawal dari keinginan yang kuat dan motivasi yang tinggi, tanpa disadari semangatpun akan muncul dan membuat diri kita mampu menjaalani hal-hal yang sebelumnya kita anggap berat dan sulit untuk dijalani. Jangan jadikan kegagalan memjadi kiamat atas semangat kita. untuk itu jika kita ingin sukses, jagalah api semangat didalam jiwa kita agar tidak pernah padam walau dihujani tantangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar